Wisanto's Blogg - Jumat, 31 Agustus 2012 adalah hari yang mungkin sama layaknya hari hari biasa tapi akan ada sesuatu tepatnya Fenomena Blue Moon yang akan terjadi pada malam itu, tentunya anda semua sudah tau apa itu Blue Moon, kalau ada yang belum tau akan saya jabarkan apa itu Blue Moon.
Blue Moon atau Bulan Biru bukanlah menunjukkan keadaan bulan yang berwarna biru tetapi istilah yang diberikan bagi bulan jika mempunyai gangguan atmosfer. ‘Bulan biru’ terjadi tiap dua setengah tahun ketika bulan purnama terjadi dua kali dalam satu bulan kalender. bulan yang berwarna biru terjadi karena adanya partikel-partikel kecil seperti debu atau asap karena erupsi gunung, kebakaran hutan, dan sejenisnya terbang membumbung tinggi ke udara menuju atmosfer, dan tentu saja banyak bertebaran di udara. Seperti diketahui cahaya bulan berasal dari pantulan sinar Matahari. Partikel partikel yang berhamburan di atmosfer dapat membuyarkan cahaya Matahari sehingga Bulan tampak kebiruan.
istilah Blue Moon itu muncul pertama kali pada 1528. Pada abad ke-19, Kajian almanak yang diterbitkan antara tahun 1819 – 1962 memperkenalkan ”bulan biru” sebagai bulan penuh ”ekstra” yang terjadi dalam setahun. Bulan purnama rata-rata muncul 12 kali dalam setahun. tapi pada watu tiap 2,5 tahun sekali bulan purnama akan muncul dua kali dalam sebulan, dan bulan purnama yang muncul kedua kalinya inilah yang disebut dengan Blue Moon.
Peristiwa bulan biru yang terkenal adalah ketika terjadi kebakaran hutan yang hebat di Swedia dan Kanada tahun 1950 dan 1951, serta setelah meletusnya gunung Krakatau tahun 1883 yang menyebabkan bulan terlihat membiru selama dua tahun.
Bulan biru serupa muncul pada 1980, beberapa waktu setelah peristiwa meletusnya Gunung St. Helens yang terletak di Skamania County, Washington, Amerika Serikat (AS). Berton-ton debu terbang tinggi mencapai atmosfer dan menghiasi langit malam dengan bulan birunya.
Terakhir kali Blue Moon muncul pada Desember 2009. Bulan purnama berwarna biru ini akan muncul dan dapat dinikmati kembali pada Juli 2015.
0 komentar:
Posting Komentar