Pada pertandingan sepak bola seorang pemain belakang akan maju saat timnya mendapat sepak pojok (corner kick), untuk berusaha mencetak gol. Pada game PES terkadang kita bingung bagaimana caranya agar pemain belakang kita ikut maju saat tim kita mendapat sepak pojok. ANK’s Blog punya tips untuk mengatasi masalah yang bisa dibilang sangat mudah. Berikut ini langkah-langkahnya :
1. Pertama pencet tombol start atau select pada joystick kalian.
2. Setelah muncul menu start-nya, pilih Game Plan
3. Kemudian kalian akan masuk ke Game Plan dan pilih menu “Set Piece Settings”. Seperti pada gambar dibawah ini.
4. Selanjutnya kalian pilih “Players to Join Attack”. Disini kalian tinggal pilih siapa pemain belakang yang akan maju saat tim kamu mendapat sepak pojok. Lihat gambar di bawah ini.
5. Kalau sudah tinggal pencet tombol back atau tombol bundar pada joystick kalian.
6. Dan hasilnya, jika kalian mendapat sepak pojok maka pemain bertahan kalian akan maju ke depan untuk membantu serangan.
Nb : Selain pada saat sepak pojok, pemain belakang juga akan maju saat tim kamu mendapat free kickyang jaraknya dekat dengan kotak penalty lawan.
SELAMAT MENCOBA… TERIMA KASIH…
0 komentar:
Posting Komentar