Navbar

Global Var

Sabtu, 31 Maret 2012

Anti Bad Mood


Kamu sering mengalami bad mood yang berkepanjangan?? Udah saatnya nih kamu mengatasi hal tersebut. Ini dia tips jitu untuk kamu semua. Tanpa mood mana bisa seseorang berkonsentrasi dengan penuh mengerjakan tugas sekolah maupun rumah. Namun rupanya mood juga berhubungan dengan jenis makanan yang kamu konsumsi dan kegiatan kamu yang salah.
Ø      Stop mengonsumsi ikan yang mengandung kadar lemak tinggi. Misalnya tuna, salmon, dan mackerel. Jangan terlalu banyak juga mengkonsumsi makanan yang mengandung kadar omega 3.
Ø      Alkohol, gula, dan kafein memang bisa menambah energy. Tapi kamu harus tahu bahwa zat-zat ini juga bisa membunuh mood kamu. Mulai sekarang kurangi juga zat-zat ini.
Ø      Selain menguras kocek, rokok juga bisa membuat kamu kehilangan semangat. Seorang wanita perokok memiliki kecendurang untuk depresi disbanding dengan non perokok. Jadi kamu harus lebih berhati-hati.
Ø      Jangan pernah tinggalkan olahraga. Hal ini bisa memperlancar peredaran darah ke otak. Perbaiki mood kamudengan olahraga ringan seperti jogging atau bersepada santai. Lakukan sekurang –kurangnya tiga kali seminggu untuk mengurangi tingkat depresi kamu.
Ø      Isi hari kamu dengan hal yang menyenangkan. Jangan terlalu tegang memikirkan suatu masalah. Berpikirlah dengan terbuka dan kemudian selesaikan perlahan secara bertahap. Jangan paksakan diri kamu untuk mengatasi satu masalah dengan cepat.

0 komentar:

Comments Utility