Navbar

Global Var

Sabtu, 10 Agustus 2013

Makanan Yang Identik Dengan Lebaran


Pada saat tanggal 1 Syawal atau pas Idul Fitri, semua umat Islam diharamkan untuk melakukan ibadah puasa. Tujuannya mungkin sebagai hadiah dari Allah SWT setelah sebelumnya kita berpuasa Ramadhan selama sebulan penuh. Nah pada saat Idul Fitri, kita disuruh menikmati masakan yang nikmat bersama keluarga. Apa masakan yang sering kalian makan  pada saat lebaran? Mungkin beberapa masakan dibawah ini sering kalian makan pada saat lebaran. Karena masakan ini sering sekali muncul pada saat lebaran. Apa saja itu? Silahkan baca dan berilah komentar.


1. Ketupat
Ketupat atau kupat merupakan singkatan dari Ngaku Lepat (bahasa jawa)t. Dalam bahasa Jawa berarti mengakui kesalan atau kekhilafan. Sunan Kalijaga merupakan tokoh yang memperkenalkan ketupat pertama kali kepada masyarakat Jawa. Dengan kata lain, ketupat adalah symbol “maaf” bagi umat Islam khususnya di Indonesia. Karena itulah mengapa banyak yang bilang kalau tidak lengkap rasanya jika lebaran tidak ada ketupat.


2. Opor Ayam
Opor ayam termasuk masakan paling populer di Indonesia. Resepnya hanyalah ayam rebus yang diberi bumbu kental darisantan yang ditambah berbagai bumbu seperti serai, kencur, dan sebagainya. Masakan ini nikmat disantap setelah pulang dari Sholat Idul Fitri. Semakin nikmat jika disajikan bersama dengan ketupat, dan dinikmati bersama keluarga tercinta.




3. Madumongso
Jajanan ini sering sekali disajikan untuk tamu yang ingin bersilaturahmi ke rumah kita. Makanan ringan ini terbuat dari ketan hitam sebagai bahan dasarnya. Biasanya madumongso dibungkus dengan kertas berwarna-warni, agar yang melihat madumongso segera mengambil dan memakannya.




Ikuti ANK’s Blog di twitter dan bergabunglah bersama kami di facebook untuk mendapatkan update informasi tentang  games, music, film, software, dll.


0 komentar:

Comments Utility